Penulis:
K. Fischer
Penyunting:
Shara Yosevina
Desain:
Amanda M.T Castilani
Penerbit:
Bhuana Sastra (Imprint Penerbit Bhuana Ilmu Populer)
Cetakan:
Pertama, 2017
Jumlah
hal. : 552 halaman
ISBN:
978-602-394-513-9
Saras
bertemu gadis kecil bernama Amelia di tempatnya bekerja di pusat teknologi kota
Linz, Austria. Ibunya Amelia sudah meninggal dunia. Saras terenyuh dan ingin
berteman dengan Amelia dan paman merangkap ayah asuhnya, Jonas. Mereka jadi
sering bertemu, Saras mulai menyayangi Amelia, bahkan ia semakin dekat dengan
Jonas hingga keduanya jatuh cinta.
Sementara
di Jakarta, ibunya yang diktator sudah mempunya calon suami untuk Saras. Ketika
mengetahui tentang hubungannya dengan Amelia dan Jonas, ibunya dan seluruh
keluarganya langsung memojokkan Saras. Dengan semakin bertambahnya konflik baik
antara Saras dengan keluarganya, maupun dengan “keluarga baru” di Austria, ia
mulai belajar untuk mengambil keputusan secara dewasa.
***
Saras,
27 tahun dan berasal dari Indonesia. Ia bekerja di Austria dam hidup jauh dari
keluarganya. Namun berbeda dengan para perantau pada umumnya, Saras tidak
memiliki kerinduan tertentu pada rumah selain kepada Eyangnya. Ini karena ia
selalu merasa dibelenggu oleh keluarganya. Bahkan hingga kini, meski ia jauh
dari Indonesia namun “cengkraman” sang ibu masih kuat terasa. Ibunya mulai
semakin sering menyuruhnya pulang dan menikah dengan anak kenalan yang berusaha
dijodohkan dengannya. Sayangnya Saras memiliki keinginan sendiri. Hatinya terlanjut
ia isi dengan keceriaan seorang gadis kecil bernama Amelia dan pamannya, Jonas.
Tapi sekali lagi Saras kembali dicengkram dengan kuat. Ia seolah tidak bisa
menolak upaya sang ibu untuk menjodohkannya.
Di
saat yang sama saat ia dan Jonas semakin dekat, ada satu rahasia besar yang
Saras simpan dari laki-laki itu dan Amelia. Rahasia yang ternyata akan membuat
hubungan mereka berada di ujung tanduk.
***
Sejak
pertama kali membuka novel ini, saya menyukai layout bukunya. Halaman awal yang
indah, ukuran tulisan yang cukup besar dengan spasi yang cukup lebar.
Menyegarkan mata dan tidak membebani saat membacanya. Belum lagi covernya yang
merupakan perpaduan warna putih dan pink. Sayangnya, tulisan nama penulisnya
sangat kecil dan warnanya terlihat buram karena lebih ke arah silver. Lebih baik
jika warnanya hitam.
Saat
mengikuti alur ceritanya, apa yang menjadi ciri khas K. Fischer kembali terasa.
Meski menggunakan setting negara lain, namun penuturan cerita berhasil menampilkan
keseharian penduduk setempat dengan baik dan cukup detail. Berpadu dengan baik
di dalam cerita. Penggambaran bagaimana iklim memengaruhi mood warga kota Linz, tempat-tempat yang indah untuk dikunjungi
baik yang sudah mainstream maupun
yang lebih banyak diketahui oleh penduduk lokal.
Untuk
konflik cerita, novel ini sudah berhasil membangun setiap konflik dengan baik
hingga konflik utama. Dan tidak berakhir dengan anti-klimaks. Sayangnya penyelesaiaan
konflik terasa agak muluk karena permintaan tambahan keluarga terkait Saras dan
Jonas apalagi itu dikatakan oleh Ayah Saras yang selama konflik terjadi tidak
mengambil peran namun jadi penentu keputusan akhir.
Selain
itu dalam hal percakapan, terasa sedikit ketidakkonsistenan. Saras kadang
menggunakan bahasa baku pada Jonas dan kadang memakai bahasa kasual. Ini sedikit
mengganggu kesenangan membaca. Namun di luar itu, ceritanya enak dibaca. Tidak
membosankan karena tahapan penulis dalam membangun konflik cukup smooth sehingga sebelum pembaca bosan,
konflik baru muncul dan meningkatkan intensitas konflik.
***
Giveaway
Time!
Seperti
biasa, rangkaian blogtour rasanya kurang greget jika tanpa ada give away . Tapi semoga teman-teman juga
menikmati reviewnya ya. Nah untuk mengikuti give
away ini caranya mudah kok. Cek saja langkah-langkahnya di akun
instagramku. Oiya, satu catatan penting. Hadiah giveaway adalah novel Denting
Lara karya K. Fischer dan jika kamu jadi pemenang, kamu harus membaca bukunya
kemudian memberi testimoni tentang bukunya ke K.Fischer via email, Instagram
atau twitter. Nah jika tidak keberatan dengan ketentuan itu, silakan ikuti
Giveawaynya di instagram ya J
Tidak ada komentar:
Posting Komentar